Kabupaten Bekasi, Swatantranews.com
Koni Kabupaten Bekasi yang saat ini di komandani oleh Reza Lutfi Hasan, menorehkan tinta emas dalam perhelatan Pekan Olah Raga Provinsi Jawa Barat (Porprov) ke 14 Tahun 2022. Dengan meraih gelar juara umum.
Reza Lutfi Hasan, Ketua KONI Kab. Bekasi
Acara penutupan Porprov Jabar yang diadakan di Kabupaten Subang, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung, Kota Bandung, Kabupaten Garut, Kabupaten Tasik Malaya, Kabupaten Ciamis, Kota Pangandaran, Kabupaten Bekasi dan Kabupaten Banjar akan dilaksanakan di alun-alun Kabupaten Ciamis pada tanggal 19 November 2022.
Euforia meraih gelar juara umum terlihat di posko utama KONI Kabupaten Bekasi yang bermaskar di hotel Nyland, Bandung.
“Gelar juara umum kali ini terasa sangat istimewa, karena berhasil di raih saat perhelatan dilaksanakan tidak terpusat di satu daerah saja.” Ujar Reza Lutfi Hasan, Ketua Koni Kabupaten Bekasi.
Berikut klasemen akhir perolehan medali Porprov Jabar ke 14.
No. Kontingen Ems Prk Prg Ttl
- Kabupaten Bekasi (KBS) 189 139 123 451
- Kabupaten Bogor (KBR) 139 130 123 392
- Kota Bandung (BDG) 121 115 157 393
- Kota Bekasi (BKS) 77 85 114 276
- Kota Bogor (BGR) 73 59 73 205
- Kabupaten Bandung (KBD) 72 63 86 221
- Kabupaten Subang (SBG) 58 42 71 171
- Kabupaten Bandung Barat (KBB) 49 72 108 229
- Kabupaten Ciamis (CMS) 35 29 35 99
- Karawang (KRW) 30 20 49 99
- Kabupaten Garut (GRT) 22 25 41 88
- Kabupaten Kuningan (KNG) 22 25 25 72
- Kabupaten Sukabumi (KSB) 19 19 37 75
- Kota Depok (DPK) 15 28 41 84
- Kota Cimahi (CMH) 15 25 31 71
- Kabupaten Tasikmalaya (KTM) 15 17 34 66
- Kabupaten Indramayu (IDM) 15 13 31 59
- Kabupaten Purwakarta (PWK) 14 25 29 68
- Kota Cirebon (CRB) 13 23 25 61
- Kabupaten Sumedang (SMD) 13 16 25 54
- Kabupaten Pangandaran (PGN) 10 7 15 32
- Kabupaten Cirebon (KCB) 8 10 44 62
- Kota Tasikmalaya (TSM) 6 22 32 60
- Kota Sukabumi (SKB) 6 11 29 46
- Kabupaten Majalengka (MJK) 6 5 11 22
- Kabupaten Cianjur (CJR) 4 7 21 32
- Kota Banjar (BJR) 1 5 1 7