Pengurus Organda Periode 2023/2028 Resmi Dilantik

Kabupaten Bekasi, Swatantranews.com

Pengurus Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kabupaten Bekasi untuk periode 2023 – 2028 resmi di lantik di aula kantor Dinas Perhubungan Pemerintah Daerah Kabupaten Bekasi. Rabu (20/12).

Bacaan Lainnya
banner 728x250

“Alhamdulillah, pelantikan pengurus organda pada hari ini, berjalan lancar.” Ujar H. Obing Fachrudin.

H. Obing memaparkan bahwa tugas organda adalah memberikan pembinaan kepada seluruh pengusaha dan supir angkutan darat agar mematuhi peraturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan dalam berkendara. Sehingga tercipta iklim lalu lintas yang tertib dan aman bagi seluruh pengguna jalan.

Selain itu juga mengupayakan trayek-trayek angkutan umum yang dikeluarkan tidak tumpang tindih dengan angkutan umum yang sudah ada.

“Angkutan umum disini bukan hanya angkutan penumpang saja. Tetapi juga angkutan barang dan jasa. Intinya semua angkutan darat.” Ujar H. Obing Fachrudin.

Diakui oleh H. Obing, angkutan umum yang ada di Kabupaten Bekasi banyak yang sudah tidak layak. Namun untuk angkutan kota, sudah ada pengurusnya sendiri, yakni Koperasi Angkutan Bekasi (Koasi).

“Jadi pembinaan angkutan kota, kita tidak bisa masuk terlalu dalam.” Lanjutnya.

Sedangkan untuk angkutan barang, pihak organda juga menghimbau agar pengemudi dan pengusaha angkutan barang juga mematuhi peraturan yang berlaku. Seperti SIM, Pajak tahunan maupun perilaku dalam berkendara serta jam operasional.

“Dengan peraturan yang baru, dump truk dengan muatan 24 kubik ke atas tidak bisa melalui jalan kelas 3 atau jalan lingkungan. Jadi yang diperbolehkan adalah dump truck yang lebih kecil.” Ungkap H. Obing Fachrudin.

H. Obing berharap, dengan telah dilantiknya pengurus baru organda Kabupaten Bekasi, dapat lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan bisa lebih bersinergi dengan intansi terkait.

Pos terkait

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *