Sempat Ricuh Saat Terjadi Penghitungan Suara di  Hotel Harper Cikarang

Kab.Bekasi, swatantranews – Rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara tingkat Kabupaten Bekasi yang digelar di Hotel Harper Cikarang pada Selasa Malam (5/3/2024), kembali ricuh.

Rapat pleno tersebut untuk penghitungan suara-suara hasil rekapitulasi tingkat kecamatan yang dilakukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Bekasi.


Terjadinya kericuhan tersebut lantaran simpatisan dari sejumlah calon legislatif (caleg) di daerah pemilihan VI (Dapil VI) yang memprotes PPK Pebayuran, lantaran diduga melakukan penggelembungan suara.

Pantauan di lapangan, para simpatisan dan pendukung caleg tersebut menerobos saat rapat pleno berlangsung. Para simpatisan itu langsung menyampaikan mosi tidak percaya atas penyampaian perolehan suara di tingkat Kecamatan Pebayuran.

Meski sempat terjadi baku hantam, namun kericuhan tidak berlangsung lama, karena pihak kepolisian memperketat penjagaan di pintu masuk ke dalam ruangan rekapitulasi perhitungan suara.

Kepada awak media, Divisi Penanganan Data dan Informasi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bekasi, Khoirudin mengungkapkan, rapat pleno terpaksa ditunda dulu, karena situasi yang tidak kondusif.

“Awalnya, saat rapat pleno berlangsung, ada simpatisan partai melakukan protes menuding PPK Pabayuran melakukan kecurangan. Simpatisan itu pun berteriak-teriak, akhirnya rapat pleno sementara kita pending dulu. Karena tidak kondusif,” kata Khoirudin.

(*/Alfin)

Pos terkait

banner 728x250