Kab.Bekasi, swatantranews – Di penghujung Bulan Suci Ramadhan 1445 H, bulan yang penuh berkah, Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Tambun Utara bersama sejumlah elemen masyarakat, menjadikan momen Ramadan Jelang berbuka puasa untuk berbagi kebaikan dan kegiatan sosial, dengan berbagi 400 box takjil gratis kepada pengendara dan pengguna jalan yang melintas di Jalan raya H.Nausan desa Sriamur, atau di depan Kantor Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi. Senin (08/04)sore.
“Aksi berbagi takjil secara gratis ini merupakan wujud bakti sosial dari DPK KNPI kepada masyarakat Tambun Utara khususnya, dan Umumnya pengguna Jalan di Depan Kantor Kecamatan Tambun Utara,”Kata Hasan Ashari Ketua DPK KNPI Tambun Utara.
Diakuinya, kesederhanaan acara berbagi takjil Gratis di bulan ramadhan kali ini sebagai bukti nyata sinergitas dan kebersamaan antara pengurus (DPK KNPI Tambun Utara), Dan kegiatan ini nantinya bakal menjadi agenda rutin DPK KNPI Tambun Utara pada setiap tahunnya.
” Alhamdulillah, acara pembagian ta’jil berjalan lancar, Terimakasih kepada para donatur yang telah support dalam Acara berbagi ta’jil gratis jelang berbuka puasa (Ramadhan 1445 H),” ucapnya.
“Alhamdulillah, Sambutan masyarakat sekitar dan pengguna jalan cukup antusias, 400 box paket takjil dalam waktu sekejap Habis dibagikan kepada pengendara yang melintas dengan aman dan tertib serta kondusif,” tandasnya .
Di sela kegiatan, Bang Bobi salah satu pengguna jalan yang mendapatkan takjil mengatakan, aksi seperti ini sangat membantu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan ini.
“Terimakasih untuk semua anggota KNPI Kecamatan Tambun untuk yang telah memberikan takjil gratis, takjil ini sangat bermanfaat buat kami para warga dan pengendara yang melintas, apa lagi yang masih dalam perjalanan bisa jadi bekal untuk berbuka puasa bagi kami yang sedang di Perjalanan,”ungkap bang Bobi kepada awak media,
Diketahui, acara bagi-bagi takjil ini tidak hanya menjadi momen berbagi, tetapi juga sebagai langkah awal dalam membangun sinergi yang lebih baik antara KNPI dengan seluruh elemen masyarakat Kecamatan Tambun Utara. Semangat kebersamaan dan gotong royong terus ditekankan dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh KNPI, sebagai wujud nyata dari komitmen organisasi untuk memajukan daerah Kecamatan Tambun Utara ke arah yang lebih baik.
(*/red)