Kab Bekasi, swatantranews – Kegiatan normalisasi Kali BUT 8 mendapat apresiasi warga Kedung Pengawas, lantaran usulan warga kepada Dinas SDABMBK Kabupaten Bekasi yang dibantu oleh pihak Pemerintah Desa Kedung Pengawas, saat ini sedang dalam penyelesaian pekerjaan dengan menerjunkan alat berat (eksavator).
“Alhamdulillah, saat ini sudah dikerjakan seperti yang diharapkan warga. Normalisasi Kali BUT 8 ini sekarang sudah terlihat yang semula nyaris tertutup rapat dengan rumput liar, sampah dan dangkal,” kata Wawan Sutiawan (48) warga RT 02/01 Desa Kedung Pengawas. Sabtu(24/2).

“Terimakasih kepada pihak Pemerintah Desa, Dinas SDABMBK Kabupaten Bekasi yang telah mengupayakan dan merespon usulan warga terkait normalisasi. Sekarang ini sudah terlihat jelas kondisi Kali nya. Mudah-mudahan melancarkan aliran air hingga ke lahan pertanian,” tambahnya.
Terpisah, ditambahkan Serda Sarjiono Babinsa Kedung Pengawas, anggota Koramil 04 Babelan menyampaikan, Normalisasi Kali BUT 8 Babelan ke hilir dimulai dari Kampung Baru RT 12/04 Dusun 2 sampai dengan RT 02/01 Dusun 1 Desa Kedung Pengawas dengan menggunakan satu unit alat berat eksavator jenis amphibi dari Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kabupaten Bekasi.
“Saat ini masih dalam pengerjaan normalisasi, rencana dikerjakan selama 2 bulan lamanya hingga selesai,” ujarnya.
Hal senada dikatakan Ketua RW 01 Desa Kedung Pengawas, Yasin saat ditemui di lokasi normalisasi, Kali BUT 8 Babelan, Saat ini sudah nampak terlihat. Sekarang Kali nya mulai terlihat lebih jelas dan mengalir deras.
“Wajar jika warga terlihat sumringah dengan adanya normalisasi kali, karena sesuai harapan warga,” ucapnya.
Diketahui sebelumnya, keberadaan Kali BUT 8 Babelan ke hilir sudah bertahun tahun nyaris rapat dipenuhi rumput liar dan sampah serta pendangkalan cukup tinggi.
(*/Acep)