Damkar Kab. Bekasi Gelar Edukasi Manajemen Proteksi Kebakaran

Kabupaten Bekasi, Swatantranews

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bekasi, Adeng Hudaya, mengapresiasi Lurah Kebalen, Kecamatan Babelan, Firman Arif Sembada, yang telah memfasilitasi kegiatan edukasi manajemen proteksi kebakaran kepada warga kelurahan tersebut, Kamis (10/10) di lapangan kelurahan.

Bacaan Lainnya
banner 728x250

Kegiatan ini , sebut Firman, memberikan kepada masyarakat bagaimana mempelajari dan memberikan pemahaman tentang api, kebakaran, penanggulangan kebakaran serta evakuasi dengan benar .

Selain itu, lanjut Firman, kegiatan ini juga merupakan peranserta warganya dalam mencegah terjadinya kebakaran.

Sambutan dan antusias warga Kelurahan Kebalen dalam mengikuti pelatihan pemadaman kebakaran tersebut, sebut Firman, menjadi bukti bahwa warganya peduli dalam menjaga lingkungan, khususnya dalam mencegah resiko terjadinya kebakaran.

Melalui kegiatan tersebut, instruktur dari Dinas Damkar Kabupaten Bekasi memperagakan bagaimana cara memadamkan api pada kompor gas yang terbakar , serta juga cara memadamkan kebakaran dengan menggunakan APAR ( Alat Pemadam Api Ringan). Selanjutnya, sejumlah ibu rumah tangga dan pengurus RT/RW serta petugas Linmas juga memperagakannya.

Pada kesempatan tersebut, Adeng juga menyampaikan sosialisasi pencegahan kebakaran kepada para pengurus RT, RW dan masyarakat Kelurahan Kebalen.

Sementara itu Adeng Hudaya mengatakan, berdasarkan data Dinas Damkar Kabupaten Bekasi, selama 2023 lalu di Kabupaten Bekasi terjadi 482 kasus kebakaran yang diantaranya dikarenakan oleh korsleting listrik dan bakar sampah sembarangan.

Kegiatan edukasi manajemen proteksi kebakaran yang dilakukan Pemerintah Kelurahan Kebalen, ungkap Adeng , hendaknya juga diikuti oleh pemerintah kelurahan dan pemerintah desa lainnya.

Dengan adanya sosialisasi serupa ini, lanjut Adeng, potensi terjadinya kebakaran bisa dihindari karena masyarakat menjadi mengerti bagaimana upaya mencegah terjadinya kebakaran.

Di kesempatan yang sama , Adeng membeberkan, saat ini Dinas Damkar Kabupaten Bekasi telah memiliki 9 unit mobil pemadam dengan kapasitas 3.000 liter. 5 unit dengan kapasitas 5.000 liter , 1 unit dengan kapasitas 1.000 liter . Selain itu juga 1 unit Tangki dan 1 unit Snorkel 12 Meter . (agus suzana)

Pos terkait

banner 728x250